Ulasan Semasa Kopi Tembalang

Home Forums Foro frogan Ulasan Semasa Kopi Tembalang

  • This topic is empty.
Viewing 1 post (of 1 total)
  • Author
    Posts
  • #111552 Reply
    Ulasan Semasa Kopi Tembalang
    Guest

    Informasi Selengkapnya, Klik Ulasan Semasa Kopi Tembalang

    Berawal Dari Hobi, Feby Ciptakan Coffee Shop Semasa Kopi yang Beda dari yang Lain. Bisnis coffee shop dengan desain minimalis banyak bermunculan di Semarang. Salah satu coffee shop dengan konsep minimalis yang berhasil menarik hati masyarakat Kota Lumpia adalah Semasa Kopi. Kedai kopi yang beralamat di Jl. Diponegoro No.25, Rw.2, Lempongsari, Kec. Gajahmungkur, Kota Semarang, ini menghadirkan konsep ngopi yang lain dari coffee shop pada umumnya.

    Owner Semasa Kopi, Feby Ferdian Purna Candra (28) mengungkapkan ide Semasa Kopi tercipta dari kesukaannya nongkrong di kedai kopi bersama teman-teman. “Awalnya saya suka nongkrong, ngobrol di coffee shop sama teman-teman. Lalu saya berpikir kenapa nggak bikin sendiri sama mereka,” ucap Feby.

    Desain Semasa Kopi terinspirasi dari coffee shop Asia, khususnya Jepang yang terkesan minimalis. Ada satu bangunan untuk bar dan customer bisa menikmati kopi secara outdoor. Namun, Semasa Kopi juga menyediakan tempat ngopi indoor di bagian atas bar.

    Selain menawarkan kedai coffee shop outdoor, Semasa juga menawarkan konsep open bar. Customer bisa melihat langsung penyajian kopi yang dibuat oleh barista. “Kami open bar jadi customer bisa lihat kopinya dibikin oleh siapa. Prosesnya juga bisa dilihat langsung oleh customer,” lanjut Feby.

    Konsep ini menjadikan Semasa Kopi sebagai role model dan coffee shop pertama yang menawarkan open bar di Kota Semarang. “Boleh dibilang ini yang pertama di Semarang. Coffee shop vibes (suasana) Jepang dengan bangunan yang minimalis,” ucapnya.

    Untuk varian kopi, ada dua varian yang wajib dicoba yaitu Kopi Susu Senyumanmu dan Kopi Susu Semasa. Sedangkan untuk non-coffee, ada Greentea Latte, Red Velvet, dan Chocomilk.

    Selain konsep yang ditawarkan menarik, Feby menambahkan value brand juga berpengaruh pada eksistensi kedai kopi yang ia rintis sejak 2018 ini. “Yang terpenting adalah value brand, lewat campaign, amunisi ke customer. Apalagi kita diuntungkan dengan media sosial,” ucap Feby.

    Selain menekuni bisnis coffee shop, pria alumni S2 Manajemen Bisnis Undip ini juga memiliki sejumlah bisnis laundry yang tersebar di Kota Semarang. Ke depan, Feby bersama timnya sudah menyiapkan cabang Semasa Kopi dengan konsep yang lebih dewasa.

Viewing 1 post (of 1 total)
Reply To: Ulasan Semasa Kopi Tembalang
Your information: